Beranda blog Halaman 41

Lebih dari 280 Ribu Pergerakan Penumpang, Daop 7 Madiun Jadi Magnet Mobilitas Nataru

0

Memasuki penghujung tahun 2025 dan momentum pergantian menuju Tahun Baru 2026, mobilitas masyarakat yang menggunakan jasa kereta api di wilayah PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun terpantau tetap tinggi.

MADIUN, 1 Januari 2026 – Memasuki penghujung tahun 2025 dan momentum pergantian menuju Tahun Baru 2026, mobilitas masyarakat yang menggunakan jasa kereta api di wilayah PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun terpantau tetap tinggi.

Berdasarkan data pada Rabu (31/12), KAI Daop 7 Madiun melayani total 18.896 pelanggan, terdiri dari 9.086 pelanggan berangkat dan 9.810 pelanggan datang di berbagai stasiun wilayah Daop 7 Madiun.

Secara kumulatif, selama 14 hari masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, KAI Daop 7 Madiun telah melayani 133.664 pelanggan berangkat dan 146.497 pelanggan datang, mencerminkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap moda transportasi kereta api sebagai pilihan utama perjalanan jarak menengah dan jauh.

Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Tohari, menyampaikan bahwa tingginya volume pelanggan tidak perlu menjadi kekhawatiran bagi masyarakat yang masih berencana bepergian setelah malam pergantian tahun. Hingga berakhirnya masa Angkutan Nataru pada 4 Januari 2026, ketersediaan tempat duduk kereta api yang melintasi wilayah Daop 7 Madiun masih mencukupi.

“Kami memastikan bahwa tempat duduk kereta api menuju berbagai kota tujuan favorit masih tersedia hingga 4 Januari 2026. Masyarakat dapat segera melakukan pemesanan melalui aplikasi Access by KAI maupun kanal resmi penjualan lainnya,” ujar Tohari.

Update Ketersediaan Tempat Duduk Hingga 4 Januari 2026

Adapun sisa tempat duduk untuk perjalanan KA keberangkatan maupun lintas wilayah Daop 7 Madiun menuju sejumlah kota tujuan antara lain:

Surabaya Gubeng: 20.195 tempat duduk

Malang: 7.955 tempat duduk

Yogyakarta: 7.793 tempat duduk

Gambir: 2.959 tempat duduk

Purwokerto: 619 tempat duduk

Bandung: 531 tempat duduk

Cirebon: 391 tempat duduk

Pasar Senen: 150 tempat duduk

Tren Perjalanan dan Kereta Api dengan Okupansi Tertinggi

Pada periode Nataru ini, stasiun tujuan favorit pelanggan dari wilayah Daop 7 Madiun didominasi oleh Bandung, Pasar Senen, Surabaya Gubeng, Yogyakarta, dan Malang.

Sementara itu, terdapat beberapa perjalanan KA dengan tingkat okupansi tertinggi antarstasiun, antara lain:

1. KA Kahuripan (Blitar – Kiaracondong): 197%

2. KA Brantas Tambahan (Blitar – Pasar Senen): 156%

3. KA Brantas (Blitar – Pasar Senen): 152%

4. KA Singasari (Blitar – Pasar Senen): 150%

5. KA Bangunkarta (Jombang – Pasar Senen): 148%

KAI Daop 7 Madiun menegaskan komitmennya untuk terus memberikan pelayanan yang aman, nyaman, dan andal, dengan tetap mengutamakan keselamatan perjalanan selama masa Angkutan Nataru. Pelanggan juga diimbau untuk datang lebih awal ke stasiun guna memastikan proses boarding berjalan lancar.

Banjir Bukan Konten, Balancia Dorong Perusahaan Swasta Bergerak Nyata

0

Yogyakarta, 31 Desember 2025 — Di tengah banjir yang terus berulang dan perdebatan publik yang kerap berhenti pada siapa yang harus disalahkan, Balancia Ship Agency memilih mengambil langkah konkret. Melalui program Balancia Care, Balancia telah melaksanakan penanaman mangrove pada 30 Desember 2025 di kawasan Pesisir Selatan Daerah Istimewa Yogyakarta. Aksi yang semula direncanakan menanam 2.000 mangrove tersebut berkembang di lapangan menjadi penanaman 10.000 mangrove, sebagai respons langsung terhadap urgensi pemulihan lingkungan yang kian mendesak.

Kegiatan ini dilaksanakan pascabanjir besar yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Bagi Balancia, rangkaian bencana tersebut menjadi sinyal keras bahwa kerusakan ekosistem dari hulu hingga hilir telah dibiarkan terlalu lama. Ketika hutan di daratan terus digunduli dan daya resap alam melemah, dampaknya bermuara ke wilayah hilir dan pesisir yang kini dipaksa menjadi garis pertahanan terakhir.

“Awalnya kami merencanakan penanaman 2.000 mangrove. Namun dalam pelaksanaannya, kami memutuskan untuk memperluas skala aksi menjadi 10.000 mangrove sebagai bentuk komitmen yang lebih kuat terhadap upaya pemulihan lingkungan. Ini bukan soal angka, tetapi soal kesadaran bahwa krisis lingkungan tidak bisa ditangani setengah-setengah,” ujar Muhammad Candra Rambe, CEO Balancia Ship Agency.

Penanaman mangrove dilakukan bersama Pemuda Peduli Yogyakarta sebagai bagian dari upaya pemulihan ekosistem yang selama bertahun-tahun tergerus oleh alih fungsi lahan dan eksploitasi tanpa kendali. Balancia menegaskan bahwa kegiatan ini tidak dimaksudkan sebagai seremoni, melainkan sebagai langkah konkret yang menunjukkan bahwa keputusan untuk bertindak dapat diambil tanpa menunggu momentum politik atau sorotan publik.

Sebagai anggota BIMCO dan FONASBA, dua asosiasi maritim internasional terkemuka, Balancia menempatkan keberlanjutan sebagai bagian dari tanggung jawab industrinya. Keanggotaan tersebut mencerminkan komitmen Balancia untuk mendorong praktik pembangunan berkelanjutan demi masa depan industri maritim yang lebih bertanggung jawab.

“Kita sering berbicara tentang keberlanjutan, tetapi terlalu jarang menerjemahkannya menjadi aksi nyata. Alam tidak membutuhkan narasi, ia membutuhkan dipulihkan,” tegas Candra.

Mangrove dipilih karena perannya yang krusial dalam sistem ekologi. Ekosistem ini terbukti mampu menahan abrasi, meredam gelombang, menurunkan risiko banjir, menjaga keanekaragaman hayati, serta menyerap karbon dalam jumlah besar. Ketika kerusakan di daratan dibiarkan, pesisir dan mangrove menjadi penyangga terakhir yang menanggung dampaknya.

Melalui aksi ini, Balancia secara terbuka mendorong perusahaan swasta, khususnya yang bergerak di sektor maritim, energi, dan industri berbasis sumber daya alam, untuk mengambil peran lebih nyata.

“Bukan soal siapa yang paling lantang bicara soal keberlanjutan, tetapi siapa yang benar-benar bersedia turun ke lapangan dan berbuat. Jika rencana bisa berubah menjadi aksi 10.000 pohon, seharusnya komitmen juga bisa diwujudkan secara nyata,” ujar Candra.

Berkolaborasi Dengan Komdigi AI Center of Excellence Jogja Selenggarakan Workshop Nasional Bersertifikat

0

AI Center of Excellence Jogja telah menyelenggarakan workshop nasional bersertifikat secara daring sebagai bagian dari rangkaian program Akademi Mahir AI. Kegiatan ini dilaksanakan melalui kolaborasi dengan program literasi digital Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) dan mengusung tema “Branding untuk Bisnis Digital”. Workshop tersebut dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2025 dan diikuti oleh puluhan pelaku usaha dari berbagai wilayah di Indonesia.

Kegiatan ini menjadi salah satu upaya dalam mendorong peningkatan kapasitas talenta digital dan pelaku bisnis di tengah pesatnya transformasi teknologi. Melalui pendekatan berbasis literasi digital dan pemanfaatan kecerdasan buatan, peserta diharapkan mampu memahami strategi branding yang relevan dengan kebutuhan bisnis digital saat ini.

Tribe Leader Digital Product Telkom Indonesia, Patricia Eugene Gaspersz, menyampaikan bahwa pada tahun 2025 Telkom Indonesia terus memperkuat program sertifikasi bagi talenta digital dan AI. Menurutnya, peningkatan kualitas sumber daya manusia akan berdampak langsung terhadap daya saing industri secara keseluruhan. “Setelah sebelumnya bekerja sama dengan Alibaba, kali ini kami berkolaborasi dengan Komdigi sebagai bagian dari komitmen tersebut,” ujarnya.

Workshop yang dilaksanakan pada malam hari ini berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para peserta. Sesi dibuka dengan pemaparan materi mengenai konsep dasar digitalisasi dan branding, termasuk sejarah serta perkembangan digitalisasi. Pemateri juga menjelaskan prinsip-prinsip utama yang perlu dipahami pelaku usaha dalam membangun dan mengelola identitas merek secara digital.

Selanjutnya, peserta diajak memahami proses branding secara lebih mendalam melalui paparan praktik, baik dalam pengembangan merek, baik bagi usaha yang baru dirintis maupun yang telah berjalan. Pemateri, Jadid Purwaka Aji, menilai banyak pengusaha masih memiliki pemahaman yang parsial terkait digitalisasi dan branding, sehingga implementasinya belum optimal. “Pada sesi ini kami memberikan pemahaman yang lebih komprehensif melalui contoh UMKM yang berhasil mengintegrasikan branding dan digitalisasi untuk kemajuan usahanya,” jelasnya.

Pada sesi akhir, peserta diberikan kesempatan berdiskusi langsung dengan pemateri selama 30 menit. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan praktik penyusunan dasar-dasar branding serta implementasinya menggunakan tools berbasis AI agar prosesnya lebih efisien. Workshop ditutup dengan sesi foto bersama, sekaligus pemberian kesempatan bagi peserta yang ingin melakukan konsultasi lanjutan secara langsung dengan pemateri pada hari berikutnya.

About Telkom AI Connect
Telkom AI Connect merupakan bagian dari inisiatif Telkom AI Center of Excellence (AI CoE) yang diinisasi oleh PT Telkom Indonesia. AI Connect menghadirkan program pembelajaran, showcase inovasi, dan konsultasi bisnis untuk mendorong adopsi AI serta mempercepat transformasi digital di Indonesia. Telkom AI Connect hadir di sembilan kota di Indonesia, dengan komitmen membangun kapabilitas AI yang merata, relevan, dan berkelanjutan di seluruh daerah.

Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES.

Dari Tipografi Kinetik hingga Masa Depan Media Digital, Duo Machineast dari Malaysia Hadir di BINUS @Medan

0

Medan, Desember 2025 — BINUS @Medan kembali memperkuat komitmennya dalam menghadirkan pembelajaran berbasis industri dan perspektif global bagi mahasiswa melalui kolaborasi internasional bersama Machineast, duo kreatif asal Malaysia yang dikenal melalui karya-karya inovatif di bidang desain, motion graphics, projection mapping, digital art, dan tipografi 3D. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Kamis dan Jumat, 11–12 Desember 2025, dan diikuti oleh mahasiswa serta dosen Program Studi Visual Communication Design BINUS @Medan.

Machineast adalah duo kreatif asal Malaysia yang dikenal melalui karya-karya inovatif di bidang desain, motion graphics, projection mapping, digital art, dan tipografi 3D. Mereka dikenal melalui pendekatan visual yang berani, berdampak tinggi, dan imersif. Dalam kolaborasi kreatifnya, Fizah berperan sebagai pengarah artistik dengan eksplorasi visual yang ekspresif, sementara Ando menghadirkan ketepatan dalam ritme dan pergerakan visual. Sinergi keduanya menghasilkan karya digital yang tidak hanya menarik perhatian, tetapi juga mampu menyampaikan pesan secara kuat dan berkesan.

Pada hari pertama kegiatan, mahasiswa dan dosen Visual Communication Design BINUS @Medan mengikuti Typography Kinetic Workshop, sebuah sesi praktik yang mengajak peserta mengeksplorasi tipografi sebagai elemen visual yang dinamis. Melalui workshop ini, peserta diajak memahami hubungan antara bentuk, gerak, dan ritme dalam menciptakan karya tipografi eksperimental yang relevan dengan perkembangan media digital saat ini.

Citra Fadillah, S.Sn., M.Ds., selaku Head of Visual Communication Design Study Program BINUS @Medan, menyampaikan bahwa kolaborasi dengan praktisi industri global seperti Machineast memberikan nilai strategis bagi pengembangan kompetensi mahasiswa.

Pertemuan dengan industri seperti Machineast sangat bermanfaat karena memberikan wawasan langsung tentang dunia kerja kreatif, tren industri digital media saat ini, proses kreatif profesional, serta standar global yang digunakan. Kegiatan ini juga membuka peluang networking dan menjadi sumber inspirasi bagi mahasiswa dalam mempersiapkan diri menghadapi industri yang sesungguhnya,” ujarnya.

Kegiatan dilanjutkan pada hari kedua dengan sesi bertajuk “The Future of Digital Medium”, di mana Machineast membagikan insight mengenai arah perkembangan media digital di masa depan, serta peluang kreatif yang dapat dikembangkan oleh generasi muda di industri kreatif global. Sesi ini menjadi ruang diskusi yang inspiratif dan membuka wawasan mahasiswa terhadap praktik profesional di tingkat internasional.

Melalui keterlibatan kolaborator yang memiliki rekam jejak global seperti Machineast, mahasiswa didorong untuk menguji eksplorasi kreatif mereka dalam konteks nyata industri, sekaligus membangun kesiapan profesional sejak dini. Machineast, Ando dan Fizah juga mengapresiasi kesiapan mahasiswa dan ekosistem pembelajaran di BINUS @Medan. “We give 99.9% approval. Visual Communication Design BINUS @Medan is more than ready with our tools to shake up the digital media scene in Medan.” ungkap Ando dan Fizah.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen BINUS @Medan sebagai Global Digitalpreneur Campus dalam menghadirkan pengalaman belajar yang relevan dengan praktik industri global, mendorong mahasiswa untuk berpikir inovatif, adaptif, dan berani menciptakan solusi kreatif yang memiliki nilai ekonomi dan dampak internasional. Dengan menghadirkan praktisi global ke dalam ekosistem kampus, BINUS @Medan terus membuka ruang bagi lahirnya talenta kreatif digital yang siap bersaing dan berkontribusi di tingkat global.

Dirut KAI Tinjau Kesiapan Operasional LRT Jabodebek pada Malam Pergantian Tahun

0

KAI memastikan LRT Jabodebek siap melayani masyarakat pada malam tahun baru dengan meningkatkan kesiapan fasilitas dan petugas, serta menyediakan posko layanan di sejumlah stasiun.

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Bobby Rasyidin meninjau langsung kesiapan operasional LRT Jabodebek pada malam pergantian tahun di Stasiun Dukuh Atas dan Stasiun Cikoko, Rabu (31/12). Peninjauan dilakukan untuk memastikan layanan publik tetap berjalan andal di tengah peningkatan mobilitas masyarakat.

Dua stasiun tersebut menjadi titik strategis pergerakan penumpang. Stasiun Dukuh Atas merupakan simpul integrasi transportasi yang terhubung dengan KRL Commuter Line, KA Bandara Soekarno-Hatta, MRT Jakarta, TransJakarta, serta berbagai moda lainnya. Sementara itu, Stasiun Cikoko terhubung dengan layanan KRL Commuter Line Stasiun Cawang dan TransJakarta, sehingga memegang peran penting dalam konektivitas perjalanan masyarakat.

“Pada momentum malam pergantian tahun, kawasan ini menjadi area dengan aktivitas masyarakat yang sangat tinggi. Kehadiran LRT Jabodebek diharapkan dapat menjaga kelancaran mobilitas sekaligus memberikan alternatif transportasi publik yang andal,” ujar Manager of Public Relation LRT Jabodebek, Radhitya Mardika Putra.

Dalam peninjauan tersebut, Direktur Utama KAI memastikan langsung kesiapan fasilitas layanan pelanggan, loket, area stasiun, sarana, serta petugas yang bertugas. Pada kesempatan yang sama, Bobby Rasyidin juga menyapa pengguna LRT Jabodebek dan membagikan suvenir sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan masyarakat terhadap LRT Jabodebek.

“Prioritas KAI adalah memastikan layanan LRT Jabodebek tetap aman, andal, dan siap mendukung mobilitas masyarakat, termasuk pada momentum khusus seperti malam pergantian tahun. KAI berterima kasih atas kepercayaan masyarakat dan akan terus menjaga standar pelayanan publik,” lanjut Radhitya.

Selain memastikan operasional berjalan normal, KAI bersama jajaran petugas LRT Jabodebek menyiagakan posko layanan di sejumlah stasiun untuk memperkuat layanan informasi, pengawasan, keamanan, serta kenyamanan pengguna. Upaya ini dilakukan agar perjalanan masyarakat tetap tertib, aman, dan terkelola dengan baik.

KAI mengajak masyarakat untuk terus memanfaatkan LRT Jabodebek sebagai transportasi publik yang terintegrasi dan efisien. Masyarakat juga diimbau untuk mematuhi aturan perjalanan, menjaga ketertiban, serta saling menjaga kenyamanan saat berada di stasiun maupun di dalam trainset.

KAI Divre IV Tanjungkarang Pastikan Pasokan Energi Nasional Tetap Terjaga Selama Nataru 2025/2026

0

PT Kereta Api Indonesia (Persero) memastikan kelancaran pasokan energi nasional menjelang libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) melalui pengoperasian kereta api barang, yang mayoritas mengangkut komoditas batu bara. Upaya ini dilakukan untuk menjaga keandalan pasokan energi dalam negeri, khususnya bagi pembangkit listrik di wilayah Jawa dan Bali sebagai pusat konsumsi energi nasional.

Kepala PT KAI (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang, Mohamad Ramdany, menyampaikan bahwa Divre IV memiliki peran strategis sebagai simpul logistik dalam rantai pasok energi nasional. Oleh karena itu, selama masa Angkutan Nataru, operasional KA barang tetap berjalan optimal tanpa henti.

“Untuk memastikan pasokan energi dalam negeri tidak terhenti, PT KAI (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang tidak libur. Kami tetap mengoperasikan kereta api barang secara penuh guna mendukung kebutuhan energi nasional,” ujar Ramdany.

Ia menjelaskan bahwa pada periode 18 Desember hingga 30 Desember, KAI Divre IV Tanjungkarang menyiapkan 314 perjalanan kereta api barang yang didominasi oleh angkutan batu bara. Total volume batu bara yang diangkut pada periode tersebut mencapai 962.865 ton, yang selanjutnya disalurkan ke berbagai pembangkit listrik.

“Sebagian besar perjalanan KA barang di Divre IV merupakan angkutan batu bara. Memasuki Nataru 2025/2026, kami meningkatkan kesiapan operasional guna menjaga kontinuitas suplai bahan bakar bagi pembangkit listrik, seiring meningkatnya kebutuhan energi selama periode libur panjang,” tambah Ramdany.

Penugasan perjalanan KA barang tersebut disiapkan untuk memastikan kelancaran distribusi logistik strategis nasional, sekaligus mendukung mobilitas masyarakat yang meningkat selama masa libur Natal dan Tahun Baru. KAI Divre IV Tanjungkarang melakukan penguatan pada aspek operasional, kesiapan sarana dan prasarana, serta sumber daya manusia agar seluruh perjalanan KA barang dapat berjalan aman, tepat waktu, dan andal.

Ramdany menegaskan bahwa capaian kinerja angkutan batu bara pada Nataru 2024/2025 menjadi pijakan penting bagi peningkatan layanan pada Nataru 2025/2026. Hal ini merupakan bentuk komitmen berkelanjutan KAI dalam menjaga stabilitas pasokan energi nasional sekaligus memastikan layanan transportasi kereta api tetap berjalan lancar.

“KAI berkomitmen untuk terus menjadi tulang punggung logistik nasional. Dengan operasional yang andal dan konsisten, kami memastikan pasokan energi tetap terjaga demi mendukung aktivitas masyarakat dan perekonomian nasional,” tutup Ramdany.

KAI Daop 2 Bandung Catat Pergerakan Penumpang Tinggi Selama 2 Minggu Angkutan Nataru 2025/2026, Okupansi Sudah Mencapai 113,3%

0

Bandung, Jawa Barat – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung mencatat tingginya mobilitas pelanggan kereta api jarak jauh pada Rabu, 31 Desember 2025. Hingga siang hari, jumlah penumpang KA jarak jauh yang berangkat dari seluruh stasiun di wilayah Daop 2 Bandung tercatat sebanyak 17.904 pelanggan.

Dari jumlah tersebut, keberangkatan tertinggi tercatat dari Stasiun Bandung sebanyak 5.974 pelanggan, disusul Stasiun Kiaracondong 3.623 pelanggan, Stasiun Cianjur 1.087 pelanggan, Stasiun Tasikmalaya 1.077 pelanggan, dan Stasiun Purwakarta 859 pelanggan. Sementara itu, sisanya berasal dari stasiun-stasiun lain di wilayah Daop 2 Bandung.

Secara kumulatif, selama 14 hari masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, terhitung sejak 18 Desember hingga 31 Desember 2025, total penumpang KA jarak jauh yang berangkat dari seluruh stasiun di wilayah Daop 2 Bandung mencapai 282.923 pelanggan.

Pada hari yang sama, jumlah penumpang KA jarak jauh yang tiba di wilayah Daop 2 Bandung hingga siang hari tercatat sebanyak 17.159 pelanggan. Rinciannya, Stasiun Bandung melayani 5.818 pelanggan, Stasiun Kiaracondong 3.041 pelanggan, Stasiun Cianjur 1.356 pelanggan, Stasiun Tasikmalaya 1.062 pelanggan, dan Stasiun Cipatat 1.023 pelanggan, dengan sisanya tiba di stasiun-stasiun lain di wilayah Daop 2 Bandung.

Adapun total penumpang KA jarak jauh yang tiba selama periode 18 Desember hingga 31 Desember 2025 tercatat sebanyak 280.789 pelanggan.

Sementara itu, hingga Rabu, 31 Desember 2025, sebanyak 325.582 tiket KA jarak jauh telah terjual selama masa Angkutan Nataru 2025/2026. Jumlah tersebut menunjukkan tingkat okupansi mencapai 113,3% dari total 287.316 tempat duduk yang disediakan. Tingginya angka okupansi ini disebabkan oleh sistem penjualan tiket yang bersifat dinamis, di mana terdapat pelanggan dengan tujuan antara pada relasi perjalanan kereta api.

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo, menyampaikan bahwa tingginya volume penumpang ini merupakan dampak dari meningkatnya mobilitas masyarakat menjelang libur dan pergantian tahun.

“Kami mengimbau kepada seluruh pelanggan untuk selalu memperhatikan jadwal keberangkatan kereta yang tertera pada tiket serta datang lebih awal ke stasiun. Kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi menjelang libur pergantian tahun berpotensi menyebabkan keterlambatan di perjalanan menuju stasiun, sehingga antisipasi sejak awal sangat kami sarankan,” ujar Kuswardojo.

Kuswardojo juga menegaskan bahwa KAI Daop 2 Bandung terus berupaya memberikan pelayanan terbaik selama masa Angkutan Nataru dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan, keamanan, dan kenyamanan seluruh pelanggan.

Manajemen Waktu ala Generasi Muda di Tengah Hidup yang Serba Cepat

0

Generasi muda hidup di fase kehidupan yang serba padat. Pekerjaan, kuliah, relasi sosial, kesehatan mental, hingga dunia digital saling bertumpuk dalam satu hari yang sama. Waktu terasa singkat, sementara tuntutan terus berdatangan. Dalam kondisi seperti ini, manajemen waktu menjadi keterampilan penting agar hidup tetap terasa seimbang dan tidak melelahkan.

Cara generasi muda mengelola waktu juga mengalami pergeseran. Pendekatannya lebih personal dan menyesuaikan ritme hidup masing masing. Tujuannya sederhana, waktu yang dijalani terasa bermakna dan tidak habis begitu saja.

Cara Baru Melihat Waktu

Banyak anak muda mulai menyadari bahwa waktu adalah aset yang sering terbuang tanpa disadari. Aktivitas terlihat sibuk, kalender penuh, tapi di akhir hari rasa puas belum tentu muncul. Hal ini sering terjadi karena waktu diisi tanpa arah yang jelas.

Perubahan dimulai saat waktu diperlakukan sebagai pilihan. Setiap aktivitas dipahami sebagai keputusan sadar. 

Fokus pada Hal yang Penting

Generasi muda semakin peka terhadap pentingnya prioritas. Tidak semua hal perlu dikerjakan hari ini. Tidak semua ajakan harus diikuti. Menyadari keterbatasan energi membantu mereka memilih dengan lebih bijak.

Dengan fokus pada hal yang benar benar penting, beban mental terasa lebih ringan. Waktu dan energi bisa dialokasikan ke aktivitas yang memberi dampak nyata, baik untuk karier, kesehatan, maupun pengembangan diri.

Fleksibilitas dalam Menyusun Hari

Pola kerja dan belajar yang fleksibel ikut memengaruhi cara generasi muda mengatur waktu. Jam produktif setiap orang berbeda. Ada yang lebih fokus di pagi hari, ada juga yang bekerja optimal di malam hari.

Manajemen waktu yang fleksibel memberi ruang untuk menyesuaikan jadwal dengan kondisi fisik dan mental. Saat tubuh lelah, istirahat diambil tanpa rasa bersalah. Saat energi penuh, fokus dimaksimalkan. 

Mengelola Aktivitas Digital dengan Lebih Sadar

Teknologi memberi banyak kemudahan, namun juga membawa distraksi. Notifikasi yang terus muncul bisa mengganggu fokus tanpa disadari. Generasi muda mulai belajar mengatur interaksi dengan dunia digital.

Sebagian memilih membatasi notifikasi, menjadwalkan waktu khusus untuk media sosial, atau menggunakan aplikasi pengelola waktu. Langkah kecil ini membantu mengembalikan kendali atas perhatian dan membuat waktu terasa lebih utuh.

Kaitan Antara Waktu dan Keuangan

Cara mengelola waktu sering beriringan dengan cara mengelola uang. Anak muda yang terbiasa merencanakan waktu cenderung lebih terstruktur dalam mengambil keputusan finansial. Mereka punya ruang untuk berpikir sebelum bertindak.

Waktu yang tidak terkelola sering mendorong keputusan impulsif. Sebaliknya, waktu yang tertata memberi kesempatan untuk mempertimbangkan pilihan dengan lebih rasional, termasuk dalam menyusun rencana keuangan.

Membiasakan Pola Pikir Jangka Panjang

Generasi muda semakin akrab dengan konsep perencanaan masa depan. Mereka memahami bahwa hasil besar lahir dari kebiasaan kecil yang dijalani secara konsisten. Hal ini berlaku dalam karier, kesehatan, maupun keuangan.

Menyisihkan waktu untuk belajar tentang keuangan dan investasi menjadi bagian dari gaya hidup yang lebih terencana. Bukan karena ingin cepat kaya, tapi karena ingin membangun rasa aman secara bertahap.

Investasi sebagai Bagian dari Manajemen Waktu

Investasi tidak lagi dipandang sebagai aktivitas rumit yang menyita waktu. Dengan dukungan teknologi, investasi bisa dilakukan secara praktis dan terintegrasi dengan rutinitas harian.

Banyak generasi muda memilih instrumen yang mudah dipahami dan tidak memerlukan pemantauan intensif. Reksa dana menjadi salah satu pilihan yang relevan karena dikelola secara profesional dan cocok untuk tujuan jangka panjang.

Reksa Dana di neobank untuk Rencana Jangka Panjang

Akses reksa dana yang mudah dijangkau melalui neobank dari Bank Neo Commerce. Proses yang ringkas membantu kamu mengintegrasikan cara investasi ke dalam rutinitas tanpa mengganggu manajemen waktu harian. 

Kamu bisa mulai buka reksa dana untuk investasi jangka panjang di neobank dari Bank Neo Commerce. Dapatkan beberapa kelebihan di antaranya: 

– Investasi mulai mulai dari Rp10.000

– Pilihan produk sesuai profil risiko 

– Dikelola oleh manajer investasi yang berpengalaman 

– Tersedia fitur investasi reksa dana rutin secara otomatis

Jika ingin mempelajari opsi reksa dana yang tersedia, kamu bisa mengeceknya melalui neobank  di PlayStore atau App Store. 

Kunjungi link  reksa dana untuk info lengkap serta syarat dan ketentuan terbaru mengenai reksa dana.

Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Calon investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana. Kinerja masa lalu tidak mencerminkan masa datang.

***

PT Bank Neo Commerce Tbk berizin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) & Bank Indonesia (BI), serta merupakan bank peserta penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Mengelola Keinginan di Tengah Penghasilan yang Terbatas

0

Bekerja penuh waktu setiap hari, bangun pagi, pulang sore, lalu menutup bulan dengan angka gaji yang terasa cepat habis. Di sisi lain, keinginan terus bertambah. Ingin liburan sebentar buat rehat. Ingin upgrade gadget supaya kerja lebih lancar. Ingin mulai investasi, ikut kelas pengembangan diri, atau sekadar memperbaiki kualitas hidup sehari hari.

Situasi ini sangat akrab bagi banyak karyawan. Bukan karena tidak bersyukur, tapi karena realita hidup bergerak lebih cepat dibanding kenaikan penghasilan. Keinginan tumbuh seiring bertambahnya pengalaman, sementara gaji sering berjalan di tempat.

Keinginan Bukan Selalu Tentang Gaya Hidup Mewah

Banyak orang mengira keinginan identik dengan hal konsumtif. Padahal, sebagian besar keinginan karyawan lahir dari kebutuhan hidup yang makin kompleks. Transportasi yang lebih nyaman, tempat tinggal yang lebih layak, atau perangkat kerja yang mendukung produktivitas.

Seiring bertambahnya usia dan tanggung jawab, standar hidup ikut menyesuaikan. Kamu tidak lagi hanya memikirkan hari ini, tapi juga bulan depan, bahkan tahun depan. Di titik ini, keinginan hadir sebagai refleksi dari kebutuhan yang berkembang, bukan sekadar ikut ikutan tren.

Gaji Tetap, Pengeluaran Bergerak

Masalah utama sering bukan di besaran gaji, tapi di dinamika pengeluaran. Harga kebutuhan pokok naik perlahan. Biaya hidup di kota semakin mahal. Kebutuhan sosial dan profesional juga bertambah.

Sebagai karyawan, ruang untuk menambah penghasilan sering terbatas. Kenaikan gaji tidak selalu datang tiap tahun. Lembur tidak selalu tersedia. Akhirnya, jarak antara keinginan dan kemampuan finansial terasa makin lebar.

Kondisi ini bisa memicu rasa frustrasi jika tidak dikelola dengan sudut pandang yang lebih tenang.

Antara Menahan Diri dan Menjaga Kualitas Hidup

Menahan semua keinginan terdengar aman di atas kertas, tapi tidak selalu sehat dalam praktik. Hidup yang terlalu ditekan justru berisiko membuat stres menumpuk. Di sisi lain, mengikuti semua keinginan tanpa perhitungan jelas juga berbahaya bagi keuangan.

Keseimbangan menjadi kunci. Kamu tetap perlu menikmati hasil kerja keras, sambil menjaga agar keuangan tidak kehilangan arah. Bukan soal memenuhi semua keinginan sekarang, tapi memilih mana yang paling relevan untuk kondisi saat ini.

Pentingnya Memilah Keinginan

Tidak semua keinginan harus dipenuhi dalam waktu yang sama. Ada yang bisa ditunda, ada yang perlu diprioritaskan. Dengan memilah, kamu memberi ruang pada keuangan untuk bernapas.

Keinginan yang mendukung produktivitas dan kesehatan biasanya layak mendapat perhatian lebih awal. Sementara keinginan yang sifatnya hiburan bisa diatur waktunya agar tidak mengganggu kebutuhan utama.

Pendekatan ini membantu kamu tetap merasa bergerak maju, meski gaji belum berubah signifikan.

Realita Dana Cadangan yang Sering Terabaikan

Banyak karyawan sadar pentingnya dana cadangan, tapi sulit membangunnya. Setelah kebutuhan bulanan terpenuhi, sisa gaji sering sudah tipis. Padahal, dana cadangan berfungsi sebagai penyangga saat hidup tidak berjalan sesuai rencana.

Tanpa dana ini, satu kebutuhan mendesak saja bisa langsung mengganggu stabilitas keuangan. Di titik inilah tekanan finansial biasanya terasa paling berat.

Saat Kebutuhan Mendesak Datang Tanpa Aba Aba

Kehidupan karyawan penuh dengan kejutan kecil yang berdampak besar. Laptop kerja bermasalah, motor perlu perbaikan, biaya kesehatan muncul tiba tiba, atau ada kebutuhan keluarga yang tidak bisa ditunda.

Situasi seperti ini sering datang saat kondisi keuangan belum siap. Menunggu gajian bukan pilihan. Mengganggu kebutuhan bulanan juga berisiko. Dibutuhkan solusi yang cepat dan terukur.

Mengubah Cara Pandang terhadap Solusi Keuangan

Banyak orang langsung menutup diri saat mendengar kata pinjaman. Padahal, dalam konteks tertentu, pinjaman bisa menjadi alat bantu yang rasional. Kuncinya ada pada tujuan, transparansi, dan kemampuan membayar.

Pinjaman yang digunakan untuk kebutuhan mendesak dan jelas manfaatnya berbeda dengan pinjaman impulsif. Cara pandang ini penting agar keputusan finansial tidak diambil dalam kondisi panik.

Memilih Opsi Solusi Keuangan Jangka Pendek

Di era digital, layanan keuangan semakin mudah diakses. Pinjaman karyawan di neobank hadir sebagai salah satu opsi yang relevan bagi karyawan dengan ritme hidup cepat. Pinjaman online untuk karyawan ini bisa menjadi jembatan saat kebutuhan mendesak muncul, sementara dana cadangan belum mencukupi. 

Neo Pinjam, layanan pinjaman online di neobank dengan beberapa kelebihan utama, antara lain:

– Limit pinjaman hingga Rp100.000.000

– Pilihan tenor hingga 24 bulan

– Bunga mulai dari 0,06% per hari sesuai hasil evaluasi kredit

Selain itu, pinjaman karyawan ini juga bebas biaya admin saat pencairan sesuai ketentuan yang berlaku pada saat pengajuan. Meski prosesnya lebih mudah, setiap pengajuan tetap melalui evaluasi kelayakan untuk menjaga keamanan pengguna dan mencegah risiko kredit bermasalah. Pinjaman tetap perlu disesuaikan dengan kemampuan finansial masing-masing dan direncanakan dengan matang.

Jika ingin mempelajari opsi pinjaman yang tersedia, kamu bisa mengeceknya melalui neobank  di PlayStore atau App Store. Kunjungi link Neo Pinjam untuk tahu info lengkap serta syarat & ketentuan mengenai Neo Pinjam.

***

PT Bank Neo Commerce Tbk berizin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) & Bank Indonesia (BI), serta merupakan bank peserta penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

KAI Daop 2 Bandung Amankan 201 Barang Tertinggal Selama 13 Hari Angkutan Nataru 2025/2026

0

Bandung, Jawa Barat – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung mencatat telah mengamankan sebanyak 201 barang tertinggal milik pelanggan selama 13 hari masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), terhitung sejak 18 Desember hingga 30 Desember 2025. Barang-barang tersebut ditemukan baik di dalam rangkaian kereta api maupun di stasiun-stasiun wilayah Daop 2 Bandung.

Dari total 201 barang tertinggal tersebut, sebanyak 50 barang telah berhasil diambil kembali oleh pemiliknya, sementara 151 barang lainnya saat ini masih berada dalam pengelolaan layanan Lost and Found KAI Daop 2 Bandung. Barang-barang tersebut diamankan dan tersimpan di pos pengamanan Stasiun Bandung, Stasiun Kiaracondong, dan Stasiun Banjar.

Adapun barang tertinggal yang diamankan mencakup berbagai jenis, termasuk barang berharga seperti laptop, charger handphone, headset, tas, dompet, pakaian, makanan, serta perlengkapan pribadi lainnya. Seluruh barang yang ditemukan langsung dicatat dan diamankan oleh petugas sesuai dengan prosedur standar yang berlaku.

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung Kuswardojo menyampaikan bahwa pengamanan barang tertinggal ini merupakan wujud komitmen KAI dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan, khususnya di tengah tingginya mobilitas masyarakat selama masa Angkutan Nataru.

“KAI Daop 2 Bandung senantiasa berupaya menjaga keamanan dan kenyamanan pelanggan. Setiap barang tertinggal yang ditemukan akan kami amankan dan kelola secara profesional agar dapat dikembalikan kepada pemiliknya,” ujarnya.

Selain itu, KAI Daop 2 Bandung menghimbau kepada seluruh penumpang agar selalu menjaga dan memperhatikan barang bawaannya di manapun berada. Pastikan tidak ada barang yang tertinggal maupun tertukar, baik saat berada di ruang tunggu stasiun, selama perjalanan, maupun ketika turun dari kereta api.

KAI juga menegaskan bahwa barang bawaan yang dibawa oleh penumpang selama perjalanan menjadi tanggung jawab masing-masing penumpang.

Apabila pelanggan merasa kehilangan barang, dapat segera melapor kepada petugas di stasiun atau melalui layanan Contact Center KAI 081-122-233-121, email cs@kai.id, maupun media sosial resmi KAI.

Dengan meningkatnya volume perjalanan selama masa Angkutan Nataru 2025/2026, KAI Daop 2 Bandung mengajak seluruh pelanggan untuk tetap waspada dan bersama-sama menjaga keamanan serta kenyamanan perjalanan menggunakan kereta api.